Kamis, 28 Maret 2024 Login
IMG-LOGO
Sekilas Info :
Ada Masalah Tentang Pembangunan & Pelayanan Publik Kapuas...! Silakan LAPOR Via SMS ke 1708 (ketik KAPUAS (spasi) Isi Aduan kirim ke 1708. Selamat Datang di Website SIBER (Sistem Informasi Berita Terintegrasi)
Generasi Positif Thinking

Ksc Gelar Lomba Menembak Senapan Pompa

by Pranata Humas - 2019-08-16 13:57:00 1,502 Dibaca
Ksc Gelar Lomba Menembak Senapan Pompa KEBERSAMAAN – Para juara saat berfoto bersama dengan Kapolsek Kapuas Timur Iptu Rabiatul Adawiyah usai lomba Kapuas Shooting Club (KSC) Tournamen, Jum’at (16/08/2019) siang.
Ksc Gelar Lomba Menembak Senapan Pompa KEBERSAMAAN – Para juara saat berfoto bersama dengan Kapolsek Kapuas Timur Iptu Rabiatul Adawiyah usai lomba Kapuas Shooting Club (KSC) Tournamen, Jum’at (16/08/2019) siang.

KUALA KAPUAS – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia yang ke-74 Kapuas Shooting Club (KSC) bersama Perkumpulan Pemuda Bubuhan Anjir (BBA) dan Pemerintah Kecamatan Kapuas Timur mengadakan lomba menembak senapan pompa cal 4,5 yaitu Kapuas Shooting Club (KSC) Tournamen yang diadakan di jalan Trans Kalimantan Km 9 Desa Anjir Serapat, Kecamatan Kapuas Timur Kabupaten Kapuas, Jum’at (16/08/2019) siang.

Kelas lomba yang di perlombakan oleh Ketua Perbakin Kapuas Bambang SE yaitu, menembak dengan menggunakan tiga posisi Metsil, Uklik, dan Pisir, untuk metsil jarak 18 meter yang dimenangkan oleh juara satu Febri dari Kodim 1011 SC Kapuas, juara dua Badrun dari Anjir Km 9 dan juara tiga Zainal Hakim Dari KSC Kapuas.

(Baca Juga : Koordinasi Cegah Hoax)

Kemudian, lomba Fune Game Uklik jarak 10 meter Pisir kertas target dengan posisi berdiri dan jongkok dimenangkan oleh juara satu Febri dari Kodim 1011 SC Kapuas, juara dua Hendro dari KSC Kapuas dan juara tiga Suhaimi dari Anjir Km 9.

Selanjutnya yang terakhir lomba Uklik jarak 18 meter menggunakan teleskop dengan sasaran kertas target posisi berdiri dan jongkok dimenangkan oleh juara satu Hanip dari KHC Banjarmasin, juara dua Akmal dari Anjir Km 16 dan juara tiga Nur Salam dari Anjir Km 25.

“Besarnya antusias warga dapat dilihat dari banyaknya  peserta sekitar kurang lebih 200 orang yang masing – masing peserta rata – rata mengikuti semua cabang yang di perlombakan. Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar – besarnya kepada semua unsur yang telah membantu kelancaran jalannya acara tersebut,” kata Ketua KSC Sugianor, S.AP.

Ditempat yang sama Camat Kapuas Timur Syahrifin S.Sos mengatakan mendukung penuh kegiatan yang di adakan oleh Kapuas Shooting Club (KSC) bersama Perkumpulan Pemuda Bubuhan Anjir (PPBA) dan Pemerintah Kecamatan Kapuas Timur.

Selanjurnya di penghujung acara panitia membagikan doorprize bersama Kapolsek Kapuas Timur Iptu Rabiatul Adawiyah, dan untuk penyerahan piala dan piagam penghargaan akan dilaksanakan di malam 17 Agustus 2019 bersamaan dengan penyerahan hadiah kepada para pemenang lomba yang bertempat dihalaman Kantor Camat Kapuas Timur sekaligus perayaan HUT RI Ke-74. (hmskmf)

Share: