Jumat, 29 Maret 2024 Login
IMG-LOGO
Sekilas Info :
Ada Masalah Tentang Pembangunan & Pelayanan Publik Kapuas...! Silakan LAPOR Via SMS ke 1708 (ketik KAPUAS (spasi) Isi Aduan kirim ke 1708. Selamat Datang di Website SIBER (Sistem Informasi Berita Terintegrasi)
Berita Kegiatan SOPD

Diskominfo Kapuas Ikuti Sosialisasi Integrasi Kanal Pemerintah Pusat Lewat Medsos

by Admin SIBER - 2018-07-26 19:36:00 904 Dibaca
Diskominfo Kapuas Ikuti Sosialisasi Integrasi Kanal Pemerintah Pusat Lewat Medsos
Diskominfo Kapuas Ikuti Sosialisasi Integrasi Kanal Pemerintah Pusat Lewat Medsos

KUALA KAPUAS - Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Kapuas Dr. H. Suwarno Muriyat, S.Ag, M.Pd bersama Kasi Pengelola Komunikasi Publik Gusti Mahfuz,S.Kom,MA serta admin Sosial Media Mengikuti Forum Koordinasi Integrasi Kanal Pemerintah Daerah se-Kalimantan Tengah di Aula Hotel Luwansa Palangka Raya, (26/07).

Kegiatan Forum Koordinasi Integrasi Kanal Pemerintah Daerah se-Kalimantan Tengah digagas langsung oleh Direktorat Kemitraan Komunikasi Ditjen Informasi dan Komunikasi Publik Kementerian Kominfo yang difasilitasi oleh Dinas Kominfosantik Provinsi Kalteng.

(Baca Juga : Disdik Gencar Laksanakan Program TBTQ)

Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Kepala Dinas Kominfosantik Provinsi Kalteng diwakili oleh Sekretaris Dinas Kominfosantik, didampingi Direktur Kemitraan Komunikasi Ditjen IKP Kemenkom Dedet Surya Nandika dengan nara sumber Staf Ahli Menkominfo Bidang Hukum Prof. Hendry Subiakto dan Asisten Staf Khusus / Juru Bicara Presiden Dhedy Adi Nugroho.

Menurut Dedet Surya Nandika dalam sambutannya kegiatan sosialisasi ini sudah dilaksanakan  di 26 (dua puluh enam) Provinsi di Indonesia merupakan amanat dari Inpres No.09 Tahun 2015 tentang Pengelolaan Komunikasi Publik. "Dengan diadakannya sosialisasi ini diharapkan program pemerintah dapat tersosialisasikan secara masif di Provinsi, Kabupaten/Kota di Kalimantan Tengah ini," katanya.

Sekretaris Dinas Kominfosantik Provinsi Kalteng menyampaikan dengan mengintegrasikan kanal pemerintah dalam menyampaikan informasi publik, sehingga Inpres no.09 tahun 2015 dapat tercapai. "Pemerintah daerah diharapkan dapat menyebarkan kanal-kanal Pemerintah Pusat dengan Media Sosial (Medsos) dimasing-masing daerah
sehingga integrasi kanal dapat terlaksana", katanya.

Prof. Henry Subiakto lebih lanjut mengatakan bahwa medsos yang dikelola oleh pemerintah, baik pemerintah pusat maupun pemerintah daerah jika diintegrasikan dapat menjadi trending topic.

Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Kapuas memaparkan dengan pemerintah daerah mengintegrasikan informasi melalui medsos dengan me like maupun share informasi pusat, maka kita akan ikut mensukseskan program pemerintah pusat. "Semoga di Provinsi Kalimantan Tengah ini disemua kabupaten dan kota kanal-kanalnya dapat segera terintegrasi dalam Satgas Medsos," harapnya. (hmskmf)

Share: