Jumat, 29 Maret 2024 Login
IMG-LOGO
Sekilas Info :
Ada Masalah Tentang Pembangunan & Pelayanan Publik Kapuas...! Silakan LAPOR Via SMS ke 1708 (ketik KAPUAS (spasi) Isi Aduan kirim ke 1708. Selamat Datang di Website SIBER (Sistem Informasi Berita Terintegrasi)
Berita Pimpinan

Ben Berikan Bantuan Korban Kebakaran

by Op.SIBER_4 - 2020-05-13 12:27:00 860 Dibaca
Ben Berikan Bantuan Korban Kebakaran BERIKAN – Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat memberikan bantuan kepada para korban yang terdampak musibah kebakaran beberapa waktu lalu.
Ben Berikan Bantuan Korban Kebakaran BERIKAN – Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat memberikan bantuan kepada para korban yang terdampak musibah kebakaran beberapa waktu lalu.

 

KUALA KAPUAS – Sebagai bentuk perhatiannya kepada warga Kapuas yang terdampak kebakaran beberapa waktu lalu, tepatnya di sekitar Jalan KP Tandean dan Jalan Sutoyo Kecamatan Selat Kabupaten Kapuas. Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat memberikan bantuan kepada sejumlah Kepala Keluarga tersebut, Senin (12/5/2020).

(Baca Juga : Pelepasan Jamaah Calon Haji Terus Dimatangkan)

Berdasarkan informasi, kebakaran di wilayah Jalan Tandean dan Jalan Sutoyo itu terjadi sekitar pukul 01.15 WIB dengan bangunan yang terdampak sebanyak 4 unit rumah pemilik rusak berat dan 3 unit rumah mengalami rusak sedang.

Saat menyerahkan bantuan tersebut, Ben menyampaikan rasa dukanya kepada para korban yang tertimpa musibah tersebut dan mengharapkan agar para korban dapat bersabar.

“Semoga korban yang tertimpa musibah ini mendapatkan ketabahan dan kesabaran, sebab semua ini adalah ujian dari Tuhan. Saya mewakili Pemerintah Daerah Kabupaten Kapuas menyampaikan duka yang mendalam atas kejadian ini,” ucapnya usai menyerahkan bantuan kepada para korban.

Berkaitan dengan kejadian kebakaran ini, Ben menghimbau masyarakat Kabupaten Kapuas untuk selalu waspada dan berhati-hati terhadap segala sesuatu yang dapat menimbulkan musibah kebakaran, agar musibah seperti ini tidak terulang kembali.

“Ini musibah untuk kita semua, untuk itu saya harap masyarakat dapat berhati-hati lagi saat ada maupun tidak ada di rumah. Jauhkan benda-benda yang rentan terhadap percikan api dan apabila keluar rumah, pastikan semua peralatan listrik tidak ada yang bermasalah,” tukasnya.(hmskmf)

Share: