Sabtu, 20 April 2024 Login
IMG-LOGO
Sekilas Info :
Ada Masalah Tentang Pembangunan & Pelayanan Publik Kapuas...! Silakan LAPOR Via SMS ke 1708 (ketik KAPUAS (spasi) Isi Aduan kirim ke 1708. Selamat Datang di Website SIBER (Sistem Informasi Berita Terintegrasi)
Berita Kegiatan SOPD

Jalin Sinergi Guna Ciptakan Kamtibmas Yang Aman dan Kondusif

by Op.SIBER_4 - 2020-12-04 15:31:00 494 Dibaca
Jalin Sinergi Guna Ciptakan Kamtibmas Yang Aman dan Kondusif SAMBUT - Kadis Kominfo Dr H Junaidi, SE, SKM, M.AP, M.Kes saat menyambut kunjungan Kapolsek Selat Kabupaten Kapuas AKP Aris Setiyono, SH didampingi Aiptu Syarif Azhari, S.Pd bertempat di ruang kerja Kadis Kominfo Kapuas, Jumat (04/12/2020) pagi.
Jalin Sinergi Guna Ciptakan Kamtibmas Yang Aman dan Kondusif SAMBUT - Kadis Kominfo Dr H Junaidi, SE, SKM, M.AP, M.Kes saat menyambut kunjungan Kapolsek Selat Kabupaten Kapuas AKP Aris Setiyono, SH didampingi Aiptu Syarif Azhari, S.Pd bertempat di ruang kerja Kadis Kominfo Kapuas, Jumat (04/12/2020) pagi.

 

KUALA KAPUAS - Kapolsek Selat Kabupaten Kapuas AKP Aris Setiyono, SH didampingi Aiptu Syarif Azhari, S.Pd melaksanakan kunjungan dan silaturahmi ke Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Kapuas yang disambut langsung Kadis Kominfo Dr H Junaidi, SE, SKM, M.AP, M.Kes diruang kerjanya, Jumat (04/12/2020) pagi.

(Baca Juga : UPDATE: 7 Kasus Sembuh dan 3 Kasus Positif Covid-19 di Kabupaten Kapuas)

Kadis Kominfo Dr H Junaidi dalam kesempatan itu berharap kedepan dalam setiap kegiatan masyarakat maupun kegiatan Pemerintah lainnya, dapat selalu bekerjasama dan berkoordinasi dengan baik kepada pihak kepolisian guna menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.

Lebih lanjut dirinya menyambut baik atas dilakukannya kunjungan ini dimana selain untuk menjalin komunikasi dan sinergitas kepada para stakeholder, juga dapat memberikan solusi terkait permasalahan-permasalahan yang timbul atau terjadi di wilayah Kecamatan Selat Kabupaten Kapuas.

Dengan dilaksanakan kegiatan silaturahmi ini, diharapkan dapat menumbuhkan rasa kepercayaan antar sesama instansi dalam memelihara Kamtibmas, serta mempererat tali silaturrahmi antara pihak Kepolisian dengan masyarakat dan para stakeholder.

Masih ditempat yang sama Kapolsek Selat AKP Aris Setiyono, SH mengharapkan saran dan  kerjasama yang baik antar semua elemen masyarakat guna menjaga keamanan dan kamtibmas.

Kunjungan ini dijelaskannya untuk bersilaturahmi dengan Kadis Kominfo yang mana silaturahmi sebagai kata yang mengambarkan aktivitas hubungan antar sesama manusia untuk mempererat tali persaudaraan dan menjalin sinergitas antara Polri dan Kominfo. (hmskmf)

Share: